Bisakah Furnitur atau Perabotan Rumah Meredam Suara? Bagaimana Caranya?

 


Jika pernah mencari solusi peredam suara sederhana, Anda mungkin bertanya-tanya: bisakah furnitur meredam suara? Jawabannya secara sederhana: ya, furnitur atau perabotan yang Anda letakkan di dalam ruangan bisa meredam sebagian suara.

Jenis perabotan terbaik yang bisa digunakan sebagai peredam suara sederhana adalah furnitur upholstery atau yang memiliki bagian busa empuk dan pelapis seperti kursi dan sofa. Namun, agar efek meredam suara semakin maksimal, penempatannya di dalam ruangan juga perlu diperhatikan. Kemampuan perabotan dalam menyerap suara tidak hanya berkaitan dengan materialnya saja, tapi juga posisinya di dalam ruangan.



Furnitur memiliki efek yang mengejutkan terkait akustik ruang. Kalau Anda pernah pindah rumah, Anda pasti akan merasakan suara bergema saat rumah sudah dalam keadaan kosong. Kedap suara bergantung pada beberapa prinsip inti yakni massa, isolasi dan penyerapan (peredaman).

Furnitur pada dasarnya membantu proses peredaman dengan dua prinsip di antaranya yakni dengan massa dan penyerapan. Perabotan seperti kursi, rak buku atau sofa biasanya cukup berat atau memiliki massa yang cukup untuk memblokir gelombang suara agar tidak menyebar di sekitar ruang.

Secara sederhana, akan sulit bagi gelombang untuk menggetarkan sesuatu yang berat (dalam hal ini adalah perabotan yang Anda tempatkan di dalam rumah).

Apakah Furnitur Bisa Membantu Penyerapan Suara?



Furnitur juga membantu dalam penyerapan akustik. Prinsip ini didasarkan pada gagasan bahwa gelombang suara yang sudah memasuki sebuah material tidak bisa keluar lagi.

Pada dasarnya, gelombang suara melewati benda dengan membuat partikel bergetar. Partikel ini bisa berupa partikel yang ada di udara atau yang ada di dalam benda padat. Sebuah benda padat dengan struktur terbuka bisa menjebak gelombang suara karena suara bisa masuk ke dalamnya. Di sisi lain, kepadatan dari benda tersebut mencegah suara agar tidak keluar lagi.

Gelombang suara membuat partikel dari material bergetar tetapi dalam prosesnya mengeluarkan energinya. Dalam prosesnya, sebagian diubah menjadi sebagian kecil energi panas.

Jadi, walaupun furnitur menyerap sejumlah suara, perabotan di dalam rumah juga dapat membantu mengatur akustik ruang. Ini bisa dibilang sebagai peran yang penting karena mencegah gema.

Namun jika ingin hasil peredam suara maksimal, Anda tentu harus menggunakan tambahan peredam suara lain baik itu berupa panel akustik, cat peredam suara, rockwool sebagai insulasi suara pada dinding, lantai dan plafon.

Butuh bantuan terkait pemasangan peredam suara? CV. Suara Akustindo Global dengan pengalaman bertahun-tahun siap membantu kebutuhan pemasangan peredam suara untuk berbagai aplikasi. Hubungi kami sekarang juga di sini.


Komentar

Postingan Populer